Evaluasi Pengelolaan Dana Desa Tim Monev Kecamatan Juwiring lakukan Monitoring di Desa Jaten

Pada hari Selasa, 11 Februari 2025, Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kecamatan Juwiring melaksanakan evaluasi terhadap penggunaan Dana Desa (DD), Alokasi Dana Desa (ADD), dan Bantuan Keuangan Kabupaten (BKK) di Desa Jaten. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pengelolaan dana desa berjalan sesuai dengan peraturan, transparan, serta tepat sasaran dalam mendukung pembangunan desa.
Tim Monev dipimpin oleh Sekretaris Camat Juwiring, didampingi oleh Kepala Seksi Tata Pemerintahan, staff kecamatan, serta Pendamping Desa. Setibanya di Desa Jaten, tim langsung berkoordinasi dengan Pemerintah Desa untuk melakukan pengecekan dokumen administrasi dan laporan pertanggungjawaban terkait penggunaan DD, ADD, dan BKK. Tim juga melakukan pengecekan kesesuaian antara laporan keuangan dan realisasi kegiatan di lapangan guna memastikan efektivitas program yang telah dijalankan.
Selain meninjau dokumen, Tim Monev juga melakukan verifikasi fisik terhadap proyek pembangunan yang telah selesai maupun yang masih dalam tahap pengerjaan. Pemerintah Desa Jaten diberikan kesempatan untuk menyampaikan kendala serta hambatan dalam pengelolaan dana, sehingga dapat dicarikan solusi bersama.
Hasil dari kegiatan ini akan menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan efektivitas dan akuntabilitas penggunaan dana desa di Desa Jaten, guna mendukung pembangunan berkelanjutan serta kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Juwiring.
What's Your Reaction?






