Pengukuran Luas Bangunan Kecamatan Juwiring
Juwiring - Pada hari Jum’at tanggal 30 Agustus 2024 ,telah dilaksanakan kegiatan pengukuran luas bangunan Kantor Kecamatan Juwiring. Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan data yang akurat mengenai luas bangunan sebagai bagian dari upaya penataan aset dan perencanaan pengembangan fasilitas di Kecamatan Juwiring.
Pengukuran dilakukan oleh Pengurus Asset Tetap Kantor Kecamatan Juwiring di bantu oleh staff Kecamatan Juwiring. Pengukuran dimulai pukul 09.00 WIB dengan menyisir seluruh bangunan kantor, termasuk aula, ruang pelayanan, ruang kerja, dan area lainnya yang ada di dalam kompleks kantor kecamatan.
Dalam kesempatan ini, Camat Juwiring menyampaikan pentingnya kegiatan pengukuran ini sebagai dasar perencanaan dalam meningkatkan kualitas layanan publik di Kecamatan Juwiring. Dengan data yang akurat mengenai luas bangunan, diharapkan dapat dilakukan penataan yang lebih baik serta perencanaan pembangunan atau renovasi yang tepat sasaran.
Hasil pengukuran ini akan dilaporkan kepada Pemerintah Kabupaten Klaten untuk kemudian dijadikan acuan dalam perencanaan dan penganggaran pembangunan fasilitas di Kecamatan Juwiring.
Kegiatan pengukuran berlangsung dengan lancar dan selesai pada pukul 11.00 WIB.
Semua data yang diperoleh akan dianalisis dan dicatat sebagai bagian dari inventarisasi aset Kecamatan Juwiring. Camat Juwiring mengucapkan terima kasih kepada tim pengukur dan semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini, berharap hasilnya dapat membawa manfaat bagi masyarakat setempat.