Pagelaran Wayang Kulit di Desa Bulurejo Kecamatan Juwiring

Pagelaran Wayang Kulit di Desa Bulurejo Kecamatan Juwiring

JUWIRING – Menyambut 1 Muharam 1445 H dan Menyambut Hadi Jadi ke-219 Kabupaten Klaten di Desa Bulurejo, disemarakan dengan Kegiatan Pagelaran Wayang Kulit yang diikuti Masyarakat Wilayah Desa Bulurejo Kecamatan Juwiring, dipusatkan di Bangsal Padokan Desa Bulurejo, Kamis, 20/07/2023

Camat Juwiring, Heralambang Jaka Santosa.SE.M.Si mengungkapakan Kegaitan ini digelar oleh panitia Desa Bulurejo dan Kepala Desa Bulurejo untuk Menyambut 1 Muharam 1445 H dan Menyambut Hadi Jadi ke-219 Kabupaten Klaten turut dirasakan masyarakat di Wilayah Desa Bulurejo dan masyarakat Kecamatan Juwiring. 

"Pagelaran Wayang Kulit dengan Dalang Ki Kasim Sabandi Purwowasito dengan Lakon Batara Yudo Jaya Binagun sangat disambut antusias oleh Masyarakat (Camat Juwiring)." ungkapnya"

Ketua Panitia Desa Bulurejo untuk Menyambut 1 Muharam 1445 H dan Menyambut Hadi Jadi ke-219 Kabupaten Klaten, Suparman menyebutkan rangkaian kegiatan Pagelaran Wayang Kulit. Kegiatan tersebut digelar dari tanggal 20 Juli sampai dengan 21Juli 2023.

" Terimakasih kepada tamu hadirin yang hadir dalam Pagelaran Wayang Kulit malah ini, Wayangan ini digelar dalam rangka Menyambut 1 Muharam 1445 H dan Menyambut Hadi Jadi ke-219 Kabupaten Klaten dengan Dalang Ki Kasim Sabandi Purwowasito., " paparnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan hiburan bagi masyarakat, mengajak masyarakat berpatisipasi dan untuk melesatarikan Kesenian Tradisional Wayang Kulit yang ada di Indonesia (Haki/Juwiring-klt)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0